Monday, 4 April 2016

Inilah! Game Android yang Mirip Ninja Warrior


Salah satu acara TV di Indonesia  yang sedang populer saat ini adalah Ninja Warrior. Ninja Warrior adalah salah satu acara real game dari Jepang pernah ditayangkan di Indonesia beberapa tahun lalu. Namun saat ini acara ini sudah ada di Indonesia dan pesertanya juga dari Indonesia. Ketika mononton Ninja Warrior, saya terobsesi untuk mencari game yang mirip dengan game Ninja Warrior. Akhirnya saya menmukan game yang menurut saya mirip dengan Ninja Warrior. Game tersebut adalah game Wipeout. Obstacle-obstacle yang ada di game Wipeout hampir mirip dengan yang ada di Ninja Warrior. Seperti di Ninja Warrior, keseimbangan, kecepatan dan ketepatan merupakan hal yang paling penting dalam memainkan game ini.

Game yang mirip dengan Ninja Warrior ini memeiliki 2 tipe permainan yaitu Play Wipeout dan Game Trial. Pada dasarnya sama, kita diharuskan untuk mellewati-melewati obstacle-obstacle yang ada pada setiap stage. Ketika berhasil melewati semua obstacle dan dengan waktu sesuai target kita akan mendapatkan rewards, semakin cepat semakin banyak kita akan mendapatkan rewardsnya. Karena game Wipeout yang saya bagikan ini sudah di mod, jadi untuk membuka stage, tidak harus mendapatkan reward yang banyak, kita bisa membukanya dengan gold yang ada.

Ketika bermain game yang mirip dengan Ninja Warrior ini kita bisa memilih karakter sesuai keinginan kita. Kita bisa mempertimbangkan Stamina dan Speed dari setiap karakter. Saya anjurkan untuk memilih karakter/pemain yang memilki stamina dan speed yang tinggi. Selain itu kita juga bisa memilih perlengkapan dalam bermain, seperti helm. Karena sudah di mod dengan gold yang banyak, kita bisa memilih karakter terbaik dan peralatan permainan terbaik juga.

Dari segi gameplay game Wipeout ini memiliki gameplay yang mudah dan menarik. Tampilan yang tidak terlalu berlebihan, mmbuat pemainnya betah untuk memainkannya. Ditambah lagi game ini tidak terlalu berat, sehingga tambah asik ketika memainkannya. Dan lebih kerennya lagi, ketika pemainnya gagal atau terjatuh saat  melewati secara otomatis akan di replay. Sehingga kita bisa mengevaluasi dari jatuh tersebut.

Selain tipe permainan Play Wipeout dan Time Trial, setiap hari akan mendapatkan Daily Gift yang bisa kita ambil, 1 kali dalam 1 hari, yang bisa kita ambil dikotak warna coklat.


 Kita bisa memainkan stage yang kita inginkan, jika stage tersebut dalam keadaan Unlock. Karena Wipeout ini sudah di mod dengan gold yang banyak, kita bisa unlock stage yang kita inginkan. Stage-stage yang tersedia berbbeda-beda temanya.
 Sebelum permainan, kita bisa memilih karakter yang kita inginkan. Dan juga kita bisa memilih perlengkapan yang bisa kita beli, baik itu helm maupun pakaian.

 Ini adalah salah satu obstacle yang ada di salah satu stage yang saya pilih.

  
Keika pemain kita gagal dalam melewati obstacle, kita bisa melihat replay, atau tayangan ulang ketika pemain terjatuh.


 Dalam proses replay, kita bisa mengambil screenshot dan bisa kita bagikan ke Facebook ataupun Twitter.


Jika kalian tertarik dengan game yang mirip dengan ninja warrior ini, kalian bisa download disini.

1 comments so far


EmoticonEmoticon